Salam Merah Hitam...!!!!!
Semester ganjil, sangat erat hubungannya dengan sesuatu yang baru, dimulai dari mata kuliah hingga datangnya para mahasiswa baru. Tahun ini kebetulan pelaksanaa orientasi pengenalan akademik (Opak) kembali dilaksanakan setelah 2 tahun ditiadakan, karena sebuah insiden. Ini yang paling seru diakui atau tidak banyak dari para panitia atau senior dihati mereka masih tertanam SMOS (senang melihat orang susah dan susah melihat orang senang), ini karena masih menancapnya paradigma-paradigma lama dan sudah mengakar dalam dunia pengenalan akademik.
Tanggal 3 sampai 5 mahasiswa baru mengambil formulir Opak, kemudian mengembalikannya di sekretariat himpunan masing-masing, dengan atribut yang sudah ditentukan oleh panitia, memakai pakaian merah dengan celana atau rok hitam, memakai kopiah bagi laki-laki jilbab merah bagi perempuan, dengan atribut tambahan kacamata hitam bagi laki-laki, dan skrap merah untuk semua.
Seragam dan atribut peserta Opak
6/9/2012. Hari pertama Opak di semua fakultas di UIN Alauddin Makassar dengan aturan dan peraturan yang berbeda. tidak kalah fakultas SAINTEK, dengan warna yang khas berbalut merah dan hitam, Semua kelengkapan atribut di cek kelengkapannya, setelah itu kegiatan baksos disekitaran fakultas sains dan teknologi. Kemudian semua pasukan merah hitam memasuki ruang Pusat Kegiatan Mahasiswa (PKM) sebagai markas merah hitam, tempat berlangsungnya kegiatan Opak ini selama 2 hari. Opak ini sendiri ini dibuka langsung oleh Bapak Dr.Khalifah Mustami,M.si selaku Dekan Fakultas Sains dan Teknologi, beliau mengatakan"kegiatan opak ini merupakan sebuah ajang pengenalan kampus dan penumbuhan sifat kritis dan visioner bagi mahasiswa baru". Para peserta Opak, menerima materi hingga sore hari.
7/9/2012. Hari kedua Opak, sama dengan hari pertama, di pagi buta pemeriksaan atribut oleh panitia, kemudian, berbeda dengan hari pertama, para peserta menerima materi kemudian pengenalan lembaga BEM dan HMJ sejajaran, Materi pertama yang sangat menari yang dibawakan oleh Prof.Hamdan tentang soft skill, "Ipk tinggi tidak menjamin seorang mahasiswa untuk sukses,tapi juga di sertai dengan soft skill yang baik"tutur beliau. Materi kedua juga tidak kalah menarik, perkenalan dengan Bem dan pengurus-pengurusnya di setiap angkatan kepengurusan. Salah satu ketua Bem dimisioner Aiman Adna atau akrab dipanggi dengan Ka' cemplank mengatakan "Kalian senbagai mahasiswa baru sebagai sosial of control, tidak ada yang bisa meyalahkan dan mengatur kalian, seperti ikan salmon yang berani melawan arus". Kegiatan Opak di akhiri dengan ramah tamah dengan semua panitia.
Pasukan Merah Hitam
Panitia Opak
Ishoma
Ketua HMJ
Tapi bagaimana pun pelaksanaan pengenalan akademik, juga merupakan sebuah intermezo "hiburan atau drama" dmana keberhasilan sebuah kegiatan pengenalan dapat dilihat dari kemampuan pesertanya untuk dapat mengenal dunia kampus khususnya difakultas masing-masing, dan dapat mengubah pola pikir mereka lebih kritis untuk mengawal perubahan internal negara.
Salam Merah Hitam.......!!!!!!!!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar